KUNJUNGAN BPK TINJAU BPNT DESA MLINJON

Abu Kholil, ST 24 Mei 2019 04:12:33 WIB

Untuk memastikan program Bantuan Pangan Non Tunai ( BPNT ) berjalan dengan baik dan dirasakan oleh masyarakat, hari ini Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mengunjungi Desa Mlinjon. Bapak Feri A. dari BPK didampingi pegawai dari Dinas Sosial Trenggalek dan dari Pihak Kecamatan Suruh serta pendamping PKH Kecamatan Suruh melakukan kunjungan lapangan dengan bertemu langsung perwakilan penerima manfaat BPNT.  Dalam kunjungan ini pihak BPK mengadakan wawancara langsung sebanyak 18 orang perwakilan penerima.

Dalam sambutan penerimaannya Abu Kholil mewakili Kepala Desa memberikan arahan kepada para warga penerima bantuan agar mengatakan apa adanya apa yang dirasakan selama menjadi penerima bantuan. Tidak perlu takut ini hanya pemeriksaan rutin dan hanya memastikan bahwa benar BPNT sudah disalurkan kepada yang berhak. Diharapkan nantinya ada masukan apa yang dirasa masih kurang dari program ini biar menjadi catatan BPK dan bisa dijadikan perbaikan program dimasa yang akan datang.

Alhamdulilah melihat hasil wawancara ini tidak ada kendala berarti yang dihadapi atau dirasakan oleh penerima bantuan. Mungkin hanya dalam guyonan saja bahwa " sebenarnya masih ada yang kurang pak", celetuk salah satu penerima, ditanya dari BPK "kurangnya apa bu " dijawab dengan santai oleh ibu - ibu dengan kompak " Kurang banyak pakkk bantuannya "....

semoga kedepan memang bantuan untuk BPNT bisa bertambah dalam segi jumlah dan meningkat dari segi kualitas.

Komentar atas KUNJUNGAN BPK TINJAU BPNT DESA MLINJON

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Komentar Terkini

Media Sosial

Instagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah pengunjung

Lokasi MLINJON

tampilkan dalam peta lebih besar